Rabu, Januari 31, 2018

Harga Tiket Kereta Api Malang Banyuwangi

Harga tiket kereta api Malang Banyuwangi kelas ekonomi, bisnis dan eksekutif terbaru bisa kamu cek di sini. Sebelum kamu berangkat ke kota Banyuwangi Jawa Timur kamu cari tahu dulu info tarif tiket KA terbaru untuk hari ini. Siapa tahu ada promo diskon harga tiket KA murah. Jadi kamu bisa menghemat ongkos traveling kali ini ke Banyuwangi. Kalau mau ke Bali, kamu bisa sekalian cek harga tiket KA ke Bali.

Harga Tiket Kereta Api Malang Banyuwangi
Foto : B88

Pesan tiket kereta api online ke Banyuwangi segera. Banyuwangi sekarang semakin menggeliat dan menjadi tujuan wisata setelah Bali. Banyak tempat-tempat wisata baru yang makin dikenal. Gak kalah indah dan menarik dengan Bali. Kota Banyuwangi menjadi kota transit buat siapa pun wisatawan yang pengen ke Bali lewat jalur darat dan laut. Di sini ada pelabuhan penyeberangan ke Bali. Yaitu Pelabuhan Ketapang yang dekat dengan stasiun KA Banyuwangi Baru. Lalu naik KA apa kalau kamu mau ke Banyuwangi dari Malang?

Harga Tiket Kereta Api Malang Banyuwangi


Dari Malang ke Banyuwangi cuma tersedia 1 rangkaian kereta api. Yaitu KA Tawang Alun. KA ini adalah KA kelas ekonomi AC. Berapa lama perjalanan? KA ini menempuh perjalanan ke Banyuwangi dengan lama waktu sekitar 6 jam lebih. Merupakan KA reguler yang melayani jurusan Malang Banyuwangi PP.

Berangkat dari Stasiun Malang Kota Baru menuju Pasuruan, Bangil dan Jember. Berhenti di beberapa stasiun yang ada di Banyuwangi. Yaitu Temuguruh, Sumberwadung, Rogojampi, Karangasem, Kalisetail, Kalibaru, Glenmore, dan Banyuwangi Baru. Kalau mau mau lanjut ke Bali, kamu bisa beli tiket bus Damri yang tersedia di Stasiun Banyuwangi Baru.

Tarif Tiket KA dari Malang ke Banyuwangi
Nama KA Kelas Tarif Minimal
Tawang Alun Ekonomi Rp 62.000
Harga tiket di atas bisa saja berubah sewaktu-waktu dan berbeda dengan harga terbaru PT. KAI. Anda bisa cek dulu tarif terupdate hari ini sebelum Anda pesan tiket KA
Pesan dan Cek Harga Tiket KA
Baca Juga :
Mau coba petualangan baru ke Banyuwangi? Cari tahu info harga tiket kereta api Malang Banyuwangi segera. Terus sekalian kamu bisa pesan tiket.

Artikel Terkait